Dhafiq Sagara adalah orang bodoh yang tidak bisa apa-apa, tapi dia selalu berusaha untuk terus menjadi yang lebih baik. Rasa keingin-tahuannya sangat tinggi, selalu berusaha dan terus berusaha, trial dan error adalah prinsip belajarnya.

7 Des 2010

Yahoo Messenger Auto Respon

Bagi kalian-kalian yang maniak chatting lewat yahoo messenger, ada salah satu tools tambahan untuk yahoo messenger untuk merespon chat secara otomatis, yaitu YM Auto Respon.


Bagaimana manfaat dan cara kerjanya?

Misal anda mengaktifkan YM Online anda, dan tiba-tiba anda ada 'panggilan alam' entah ditinggal keluar rumah atau ke WC atau yang lain-lain dengan meninggalkan YM anda aktif tanpa anda tungguin. Dan teman YM anda menghubungi anda atau nge-chat anda di YM, maka tools ini akan otomatis merespon pesan tersebut berupa keterangan/informasi yang anda tuliskan di YM Auto Respon. Misal pesan seperti, 'Maaf, saya sedang keluar sebentar, silahkan tinggalkan pesan'. Jadi teman YM anda tidak marah-marah jika jawabnya telat.

Silahkan download tools YM Auto Respon

Berikut cara penggunaannya:
  1. Jalankan tools YM Auto Respon tersebut.
  2. Pastikan bahwa Enable YMSG Auto Response dalam keadaan dicentang.
  3. Tuliskan pesan yang berisi keterangan untuk auto respon
  4. Pada Respond Setting terdapat 3 pilihan: Buzz After Respond (setelah pesan respon dikirim maka akan langsung melakukan Buzz), Buzz Before Respond (akan ada Buzz terlebih dahulu, baru diikuti respon), Just Respond (hanya mengirimkan respon tanpa diiringi Buzz).


Moga bermanfaat....!!!!


Tidak ada komentar:

Posting Komentar